Tanker Merapat, Ketersediaan BBM Segera Normal

SANGATTA, Swara Kaltim – Pertamina memastikan ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Samarinda,Kukar, Bontang dan Kutai Timur (Kutim) segera kembaki normal setelah sejak, Selasa (29/10) telah menambah kuota produk gasoline, seperti premium, pertalite dan pertamax untuk wilayah Samarinda dan sekitarnya.

Penambahan ini dilakukan, mengingat minimnya stock ketiga produk tersebut di beberapa SPBU area Samarinda dan sekitarnya.

Manager Region Communication, Relation & CSR Pertamina Kalimantan, Heppy Wulansari menjelaskan Terminal BBM Samarinda saat ini sedang melakukan peningkatan penyaluran khususnya untuk produk gasoline, seperti premium, pertalite dan pertamax di wilayah Samarinda dan sekitarnya, termasuk wilayah Kutim, Kubar dan Berau.

Diakui Happy, dalam beberapa pekan terakhir stock di beberapa SPBU sudah dilaporkan minim mengingat adanya keterlambatan kedatangan tanker. Namun sejak, Selasa (29/10) tanker BBM sudah bersandar membawa produk gasoline. Sehingga Terminal BBM Samarinda langsung menggenjot penyalurannya.

Bahkan untuk memenuhi stock di SPBU, Terminal BBM Samarinda juga menambah waktu pelayanan selama 24 jam.

Dijelaskan, rata-rata penyaluran gasoline dari Terminal BBM Samarinda mencapai 1.140 kilo liter per hari. Bahkan pada hari ini telah tersalurkan sebanyak 1.700 kilo liter atau sekitar 154 persen dan di atas penyaluran normal.

“Diharapkan stock di SPBU bisa kembali normal, karenanya meminta masyarakat tidak panik karena saat ini penambahan penyaluran sedang dilakukan dan diharapkan masyarakat bisa membeli BBM sesuai kebutuhan,”pesan Heppy.(sdn)









Loading

Bagikan: