
Resmi Jadi Anggota DPRD Kaltim, Abdul Rahman Agus Syukuran dan Silaturahmi Bersama Timnya
SAMARINDA, Swarakaltim.com – Momen istimewa bagi H Abdul Rahman Agus Senin (2/9/2024) merupakan hari yang sangat spesial, karena dirinya baru saja dilantik sebagai anggota DPRD Kaltim periode 2024-2029, untuk mengemban amanah sebagai wakil rakyat diwilayah Kubar dan Mahulu. Maka dari itu pria akrab disapa H Agus ini, menggelar syukuran dan silaturahmi dengan mengundang tim pemenangan dan keluarga, serta pengurus partai DPD PAN Mahulu. Kegiatan berlangsung di Crystal Grand Ballrom, lantai 5 hotel Mercure, Kota Samarinda Kamis malam (4/9/2024). Acara syukuran ini juga dihadiri oleh berbagai elemen simpatisan dan tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta pengurus