
Jika Mau Cepat Maju, Libatkan Pemprov Dan Pempus Untuk Infrastruktur Di Berau
TANJUNG REDEB, Swarakaltim.com – Kabupaten Berau adalah salah satu daerah yang sedang berkembang, dimana salah satu cirinya adalah progress pembangunan fisik terus berjalan. Sebagai penunjang roda ekonomi dan akses wisata, infrastruktur jalan masih menjadi focus utama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau. Namun tidak mungkin semua akses tersebut akan ditangani oleh Pemerintah daerah. Dalam hal ini, Pemkab harus melibatkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Pemerintah Pusat (Pempus) untuk pendanaan pembangunan infrastruktur di daerah. Hal tersebut ditegaskan oleh politikus dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sa’ga saat dijumpai di kantornya Jl Gatot Subroto, Kecamatan Tanjung Redeb beberapa wkatu lalu.