
Jelang Pilkada 2024, Polsek Samboja Gencar Lakukan Patroli Dialogis
KUTAI KARTANEGARA,Swarakaltim.com – Jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polsek Samboja terus menggelar Patroli Dialogis Gabungan Tiga Pilar, pada Minggu (21/7/’24) sekitar pukul 09.00 hingga 10.00 WITA, bersama Koramil 0906-06 Samboja dan Satpol PP Kecamatan Samboja dipimpin Kapolsek Samboja, IPTU Sutomo. Kemudian IPTU Sutomo menjelaskan, kegiatan ini dengan menyasar warga di lingkungan Kelurahan Sungai Seluang, Kecamatan Samboja, dan warga di lingkungan RT 6 Kelurahan Kuala Samboja, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Sejumlah hal disampaikan, yakni imbauan untuk bersama-sama menjaga kondusifitas di wilayah Kecamatan Samboja menjelang Pilkada 2024. Juga mengajak untuk menciptakan lingkungan