Terima Kasih Barmuda dan PMI, Sudah Laksanakan Vaksinasi

SAMARINDA, Swarakaltim.com – Pemprov Kaltim mengapresiasi dan berterimakasih kepada Ormas Barmuda Samarinda yang dikomandoi H Andre dan PMI Provinsi Kaltim  melaksanakan Vaksinasi Covid-19 dengan jenis Pfizer dan Astrazeneca dosis pertama, dipusatkan di Kampus Untag Samarinda, Rabu 10 November 2021.

Wagub Kaltim H Hadi Mulyadi, adanya vaksinasi tersebut diharapkan dapat mendukung pemerintah daerah mewujudkan Herd Imunnity di akhir tahun 2021.

“Semoga Herd Imunnity kita tercapai akhir tahun ini. Asalkan suplai dosis vaksin dari pusat selalu lancar. Karena, suplai dosis vaksin ini terkadang lambat, sehingga kami harapkan kalau tidak akhir tahun ini ya awal 2022 Kaltim sudah mencapai Herd Imunnity,” ucap Hadi Mulyadi usai peninjauan vaksinasi yang digelar Barmuda Samarinda dan PMI Kaltim.

Untuk itu, Pemprov Kaltim terus mendesak pusat agar selalu menyuplai dosis vaksin yang diinginkan daerah. Karena, tanpa suplai dosis vaksin tersebut, maka pemerintah daerah tidak akan mencapai target vaksinasi.Artinya, dengan cepatnya suplai dosis vaksin yang dikirim, maka semakin cepat pemerintah mencapai 70 persen dari jumlah penduduk.

“Prinsipnya, Pemprov Kaltim terus berupaya menekan penyebaran Covid, terutama melalui program vaksinasi ini. Terima kasih Barmuda Samarinda dan PMI Kaltim yang telah membantu pemerintah daerah,” jelasnya.

Hadi menegaskan, vaksinasi juga akan diarahkan untuk para Lansia dan anak-anak, sehingga target Herd Imunnity dapat terwujud 100 persen.Koordinator vaksinasi yang juga Ketua Bermuda Samarinda H Andre menjelaskan, masing-masing dosis ditargetkan 1.000 dosis. Dilaksanakan selama satu hari.

Kegiatan dihadiri Sekretaris PMI Kaltim Mira Varenola.(jay/yans/adpimprovkaltim/adv/aya/sk)

Loading

Bagikan: