TANJUNG REDEB, Swarakaltim.com – PT Berau Coal kembali menunjukkan komitmennya, kali ini sasar pembangunan infrastruktur di Kabupaten Berau. Sebagaimana baru saja diresmikan, dimana Berau Coal bersama pemerintah daerah bersinergi dalam pengembangan kawasan wisata yakni dalam pembangunan dermaga wisata dan area pedestrian di Kecamatan Gunung Tabur.
Sebelumnya, guna mensuport percepatan kemajuan wisata di Gunung Tabur, PT Berau Coal juga telah memberikan dukungan terhadap pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), khususnya melalui penyediaan dan pendampingan booth UMKM.
Langkah diambil Berau Coal sebagaimana harapan Pemerintah Daerah yang disampaikan Bupati Bumi Batiwakkal, Sri Juniarsih Mas saat meresmikan pembangunan dermaga wisata dan area pedestrian Gunung Tabur, Selasa (23/12/2025).
“Kolaborasi dengan PT Berau Coal saya nilai sebagai bentuk sinergi yang positif, yang selanjutnya perlu didukung oleh peran aktif masyarakat dalam menjaga dan merawat fasilitas yang telah dibangun. Tinggal bagaimana masyarakat menjaga, memelihara, dan melestarikan fasilitas yang ada agar dapat digunakan dalam jangka panjang dan memberikan manfaat yang berkelanjutan dalam pengembangan sektor pariwisata di area tersebut,” ungkap Bupati.
“Atas kontribusi perusahaan dalam membantu memaksimalkan fasilitas publik di Kecamatan Gunung Tabur saya mengucapkan terima kasih kepada PT Berau Coal. Harapan kami dari sekarang hingga kedepan fasilitas tersebut benar-benar dimanfaatkan oleh masyarakat secara maksimal dan bantu di jaga,” papar Petinggi di Berau tersebut.

Sementara itu tanggapan General Manager Operational Support and Relations PT Berau Coal, Cahyo Andrianto saat dijumpai di depan Museum Batiwakkal, Gunung Tabur, Selasa (23/12/2025) menuturkan bahwa Berau Coal berupaya senantiasa hadir dan tubuh bersama kemajuan Kabupaten Berau.
“Hal tersebut sejalan dengan semangat kami maju melalui program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat (PPM ) yang berkomitmen memberikan kontribusi berkelanjutan bagi pembangunan daerah baik melalui peningkatan sumber daya manusia (SDM) maupun pengembangan ekonomi masyarakat,” katanya.
Melalui pembangunan dermaga dan area pedestrian Gunung Tabur tambahnya, bertujuan untuk meningkatkan akses wisata khususnya melalui jalur air sehingga diharapkan dapat mempermudah kunjungan wisatawan meningkatkan pergerakan ekonomi serta membuka peluang usaha baru bagi masyarakat.
Ia juga menerangkan bahwa konsep pembangunan dermaga dan pedestrian dirancang terintegrasi sebagai satu kawasan, sehingga dapat menjadi landmark dan ikon baru Gunung Tabur. Kawasan tersebut diharapkan menjadi ruang publik yang estetis, ramah pejalan kaki, serta menarik sebagai lokasi swafoto bagi pengunjung.
“Jadi begitu turun dari dermaga, pengunjung langsung masuk ke area pedestrian. Konsepnya kita jadikan satu kesatuan agar kawasan ini benar-benar ikonik dan menjadi identitas Gunung Tabur,” ungkapnya.
Pada momentum peresmian ini, Berau Coal sekaligus menyerahkan bantuan beasiswa pendidikan kepada 22 mahasiswa Politeknik Sinar Mas Berau Coal dan 20 mahasiswa Institut Teknologi Sinar Mas Berau Coal (ITSB), khususnya bagi putra-putri daerah Kecamatan Gunung Tabur, sebagai wujud komitmen Perusahaan dalam mendukung peningkatan kualitas SDM lokal. Karena hal itu diyakini merupakan investor investasi terbaik bagi masa depan daerah melalui pendidikan yang berkelanjutan dan relevan dengan kebutuhan Pembangunan Berau.
Selain itu, PT Berau Coal juga menyerahkan bibit kakao, bibit tanaman penaung, serta sarana produksi untuk pengembangan kebun kakao seluas 138 hektare, sebagai upaya penguatan ekonomi masyarakat di sektor pertanian dan perkebunan.
“Jadi, di kawasan tepian Gunung Tabur ini, kami juga sudah medukung. (Nht/Bin).