Pendistribusian Air dari Ipa KP. Damai Berhenti Mengalir.

BALIKPAPAN, Swarakaltim.com – Perumda Tirta Manuntung Balikpapan (PTMB) kembali mengalami kerusakan jaringan pipa transmisi air baku. Jaringan yang mengalami kebocoran adalah pipa 600 mm Steel yang mensuplai air baku ke Instalasi Pengolahan Air Kampung Damai. Kebocoran teridentifikasi setelah terjadi penurunan debit air yang dikirim dari rumah pompa waduk manggar/KM.12 ke IPA Kampung Damai. Debit normal yg dikirim biasanya 450 liter/detik, namun saat ini hanya 430 liter/detik.

Hal ini diungkapkan Perumda Tirta Manuntung Balikpapan lewat press release kepada media. Selanjutnya dijelaskan, dengan adanya Kebocoran tersebut, PTMB akan segara melaksanakan perbaikan yang direncanakan dilaksanakan pada Selasa, 11 Januari 2022, dari jam 10.00 Wita sampai Selesai, dengan estimasi waktu pengerjaan Kurang Lebih 1×24 Jam, lebih cepat lebih baik. Berkenaan hal tsb akan terjadi gangguan pelayanan Distribusi air dari IPA KAMPUNG DAMAI atau mengalami “Stop Distribusi Air.” Perumda Tirta Manuntung Balikpapan menyampaikan permohonan maaf yang sebesar besarnya atas kegiatan ini, terutama kepada Pelanggan yang mengalami air tidak mengalir lebih dahulu, Tim Tanggap Darurat Sumber Air Baku langsung bertindak cepat membuat galian pada jalur yang bocor dan mempersiapkan segala kebutuhan operasional untuk perbaikan.

Apabila perbaikan sudah selesai nantinya, proses Normalisasi kembali pendistribusian air ke rumah pelanggan membutuhkan waktu, tergantung jauh dekat dan tinggi rendah rumah pelanggan itu sendiri. Pelanggan di daerah bukit, dan jauh dari IPA Kp Damai seperti di daerah Balikpapan Barat, akan membutuhkan waktu normalisasi yg lebih lama. Mohon doanya kepada Masyarakat semoga pekerjaan dapat berjalan dengan lancar tanpa hambatan.

Adapun wilayah distribusi dr IPA Kampung Damai Balikpapan Selatan, Balikpapan Kota, Sebagian Balikpapan Tengah dan Balikpapan Barat : Simp.Tiga Kp.Damai, Komp.Bank Duta, Perum Pos & Giro, Komp.BDS, Komp.BDI, Komp.PLN Pikitring Ring-Road, Gg.Mex, Gg.Teratai, Gg.PLN, Gg.Sampurna, Gg.Orienz, Simpang Tiga Jl.Mt.Haryono, Stalkuda, Gn.Bakaran, Sepinggan s/d Mulawarman (PJHI) Batakan, Bpp.Permai, Ps.Baru, Markoni, Klandasan, Pelayaran, Prapatan, Jl.Melati, Telogorejo, Bhayangkara, Cendrawasih, Dondang, Gn.Malang, Belakang Toko Utama, Gn.Malang Radar, Auri, Marbo, Siaga, Markoni Auto 2000, Gn.Guntur, Gn.Rambutan, Gn.Kawi, Kr.Rejo, Kp.Damai (Al’Makmur), Komp.Telkom, Terminal Tangki PDAM, Gg.Agung Tunggal, Komp.Bpp.Baru, Jalan Beler, Dam, Sebagian Daun Village, Muara Rapak, Kr.Anyar, Pdn.Sari, Pdn.Wangi, Kebun Sayur, Semoi, Kp.Baru Tengah, 21 Januari, Sepaku dan sekitarnya, seluruh aliran Distribusi air dari IPA KP.Damai.(*)

Loading

Bagikan: