
SAMARINDA, Swarakaltim.com – Ketua DPRD Kota Samarinda Sugiyono mengapresiasi Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang memiliki peranan begitu besar untuk berkolaborasi dalam penanganan Pandemi Covid-19, tidak terkecuali di kota Samarinda.
“Dalam penanganan Covid-19, kami menilai luar biasa kolaborasi TNI bersama pemerintah kota yang juga didukung jajaran Polri,” ungkap Sugiyono ketika mengikuti Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke 76 secara virtual di halaman Korem 091/ASN jalan Gajah Mada, Selasa (5/10) pagi.
Dikatakan Sugiyono, sesuai tema HUT TNI ke-76, yakni “Bersatu, berjuang, kita pasti menang” merupakan ikhtiar bersama dalam menghadapi beragam masalah terutama pemulihan ekonomi masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
“Kita berharap HUT TNI di tengah pandemi ini bisa semakin meningkatkan kebersamaan sebagai bangsa, terutama dalam menghadapi pandemi dan sebagai wujud penghargaan terhadap jasa para pahlawan. Bangsa yang besar selalu mengenang jasa-jasa pahlawan. Kita sebagai penerus bangsa harus dapat melanjutkan perjuangan mereka,” terangnya.
Menurutnya, peran TNI dalam penanganan dan memutus mata rantai penularan Covid-19 di Indonesia, khususnya Samarinda sangat besar dan berkat kerja sama seluruh stakeholder mampu menekan angka kasus penularan virus Corona ini.
Ia mengemukakan bahwa terus memonitor langkah TNI sejak awal pandemi dan sampai saat ini hasilnya sangat positif.
Seperti lanjut dia, mulai dari penegakan disiplin protokol kesehatan, mengawal pembagian sembako bersama dengan pemerintah daerah hingga kegiatan vaksinasi.
Upacara HUT TNI ke-76 ini selain dihadiri ketua DPRD Samarinda juga Danrem 091/ASN Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro, Kepala BNN Provinsi Kaltim Brigjen Pol Wisnu Andayana, Dandim 0901/SMD Kolonel Inf Oni Kritiyono Goendong, Wakil Wali Kota Samarinda Rusmadi, Kepala Pengadilan Negeri Samarinda Hongkun Otoh, dan secara virtual Dandim Se-Kalimantan Timur. (dho)