Caption: Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh didampingi Wabup Yohanes Avun dan Sekda Mahulu Stephanus Madang, menerima cinderamata dari Jendaral bintang dua, Kapolda Kaltim Irjen Polisi Drs. Herry Rudolf Nahak, M.Si, dalam kunjungan kerjanya bersama pejabat utama Polda Kaltim ke Mahulu.
Boni: Semoga Pembangunan Mako Porles Mahulu Segera Tereliasasikan
MAHAKAM ULU, Swarakaltim.com – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalimantan Timur (Kaltim) Irjen Polisi Drs. Herry Rudolf Nahak, M.Si, mengatakan, program prioritas dari Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), yang meliputi pelaksanaan operasional dan fungsi pelayanan kepada masyarakat harus dijalankan dengan baik.
“Program bapak Kapolri saat ini adalah ingin mendekatkan pelayanan kepada masyarakat agar memudahkan untuk pelayanan. Untuk itu, kami akan terus men-support Pemkab Mahulu yang telah menghibahkan sebidang tanah untuk pembangunan Mako Polres Mahulu,” ungkap Kapolda dalam kunjungan kerjanya ke Kubar dan Mahulu, Kamis (25/11/2021).
Sementara Kapolda Kaltim, belum sempat meninjau lokasi tempat pembangunan Mako Polres Mahulu, karena terkendala turunnya hujan. Sehingga rombongan hanya bisa melihat dari layar translate yang disampaikan Kepala Dinas PUPR Mahulu, dalam acara ramah tamah dan tatap muka bersama Forkopimda dan tokoh masyarakat diwilayah ini.

“Rencana pembangunannya sudah di setujui oleh Mabes Polri, sehingga kita tinggal lakukan langkah-langkah persiapan. Semoga dalam waktu yang tidak terlalu lama, dapat terealisasi pembangunan dan terbentuknya Polres Mahulu,” jelas Kapolda Kaltim.
Sementara Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh SH, menyatakan dalam periode masa jabatannya sebagai Bupati Mahulu yang ke dua kalinya, telah menetapkan program pembangunan kompleks perkantoran pemda, beserta perkantoran instansi vertikal secara bertahap.
Khusus untuk lahan perkantoran instansi vertikal, termasuk lahan untuk kantor Polres Mahulu, telah disiapkan lahan seluas 7 Hektar, yang berlokasi di areal kompleks perkantoran instansi vertikal di wilayah Kecamatan Long Bagun. Lahan tersebut telah dihibahkan dari Pemkab Mahulu kepada Kepolisian RI.
“Besar harapan kami pembangunan Mako Polres Mahulun segera dilaksanakan. Hal ini guna untuk memberikan pelayanan yang baik dan mudah kepada masyarakat di lima kecamatan dengan 50 kampung diwilayah Mahulu,” papar Bupati Mahulu dua priode ini.
Selain itu lanjut Boni, dalam upaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Ia mengharapkan kepada Kapolda Kaltim agar dapat menambah kouta Bintara dan Perwira khusus untuk Mahakam Ulu. “Karena masih kekurangan personel Bintara dan Perwira khususnya di 4 Polsek yang ada di Lima Kecamatan,” terang Boni.
Penulis : Alfian
Editor : Redaksi