Caption: Mewakili Pemkab Mahulu, Sekretaris MUI Kabupaten Mahulu Ustad Aripin melakukan penyematan pin bros keanggotaan Muslimah Madam Nur secara simbolis.
MAHAKAM ULU, Swarakaltim.com – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Muslimah Madam Nur, Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Provinsi Kalimantan Timur, masa khidmat 2023-2028 resmi dilantik oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Mahulu, di Tribun Lapangan Kampung Danum Paroy, Kecamatan Laham, Sabtu (30/9/2023).
Pelaksanaan pelantikan itu sekaligus dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhamad SAW 1445 H. Prosesi pelantikan ditandai dengan penyematan Pin Bros keanggotaan ke unsur pimpinan organisasi Muslimah Madam Nur secara simbolis, diterima Ketua Umum Aminah, Sekretaris Siti Sarah dan Bendahara Hatiah G, oleh Sekretaris MUI Mahulu Ustad Aripin, mewakili Ketua MUI Mahulu M Yasin.
Dewan Pembina Muslimah Madam Nur, Lutminal Abidin atau Alut menegaskan, kepengurusan muslimah ini didominasi oleh kaum perempuan. Hal tersebut merupakan modal sosial bagi organisasi untuk kaderisasi dan meneruskan estafet dalam pembentukan kepengurusan hingga tingkat Kecamatan dan pengurus tingkat Kampung.

“Selamat kepada pengurus Muslimah Madam Nur yang baru saja dilantik. Mudah mudahan ibu-ibu ini dapat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab, sesuai dengan AD/ART organisasi, serta dapat memberdayakan peningkatan kapasitas anggotanya ber-akhlakul karimah,” kata Alut.
Sebagai Dewan Pimbina, Alut sangat mengharapkan kedepannya ibu-ibu Muslimah Madam Nur, dapat menjadi acuan yang dapat dihandalkan oleh kaum perempuan untuk membangun dakwah dengan semangat paham Ahlu Sunnah Wal Jamaah, menebar Rahmatan Lil’alamin.
“Organisasi Muslimah ini dibentuk sebagai penggerak Yayasan Pendidikan Pondok Pensantren Muara Ratah-Danum Paroy atau Madam Nur, yang ditetapkan dalam Surat Keputusan (SK) Nomor : 01.023/DPD-MMN-KAB.MHU/IX/2023, berdasarkan akta turunan Yayasan Pompes Madam Nur, dengan SK-Menkumham NO-HU : 0000286.AH.01.04.Tahun 2018,” jelas Alut.

Untuk itu dirinya sangat mengharapkan dukungan Pemerintah Daerah dan semua unsur dari eskutif, legislative, yudikatif dan TNI-Polri, sehingga organisasi Muslimah Madam Nur dapat handil untuk mendukung program pemerintah dalam peningkatan SDM melalui aktifitas dan kegiatan dakwahnya.
“Semoga dengan niat mulia ibu ibu muslimah dalam menjalankan tugas spiritual dakwahnya, dapat menjadi berkah atas ijin Allah SWT, untuk Mahulu yang kita cintai ini, dengan semboyan Kabupaten Bumi Urip Kerimaan. Serta dapat berkontribusi dalam pembangunan gedung yayasan pendidikan Pompes Madam Nur untuk Kabupaten Mahakam Ulu,” pungkasnya.
Untuk diketahui organisasi DPD Muslimah Madam Nur, beranggotakan sedikitanya 120 orang, yang terdiri dari unsur pimpinan Ketua Umum, Sekretaris, Bendahara, dan Kordinator berbagai bidang, serta seksi dan anggotannya yang merupakan ibu-ibu dari Kampung Muara Ratah dan Danum Paroy. Adapun Sekretariat pengurus berdomisili di Jalan Nyai Bulan Jihat, RT 05 Kampung Danum Paroy, Kecamatan Laham.
Adapun struktur kepengurusan DPD Muslimah Madam Nur Kabupaten Mahulu, dibawah naungan Dewan Pembina H Abdul Rahman Agus, Marthin Hat, L ST, Lutminal Abidin, Pahmi Idris, Abdul Gafur, Hadrin, Teguh Sedayu Ali dan Alfian Nur.
Sementara Dewan Kehormatan DPD Muslimah Madam Nur Kabupaten Mahulu, yaitu, Ainah, Dewi Sri, Aquilina Hiping, Rudini, Solihin, Ustad M. Arifin, Ustad Anwar dan Ustad M Ansari, serta Amy Rohby, Jainuddin dan Bachtiar Jhay.
Selain itu berdasarkan SK kepengurusan DPD Muslimah Madam Nur Kabupaten Mahulu, Nomor : 01.023/DPD-MMN-KAB.MHU/IX/2023, menjadi pelindung/penasehat organisasi yakni, Bupati dan Ketua DPRD Mahulu, Kapolres dan Komandan Kodim 0912/KBR, Ketua Kemenag Mahulu, Ketua NU Mahulu, Ketua MUI dan Ketua FKUB Mahulu, serta Kesbangpol, Camat Laham, Petinggi Kampung Danum Paroy dan Petinggi Kampung Muara Ratah.
Penulis : Alfian
Editor : Redaksi
Publisher : Rina