Gubernur Kaltim Laporkan Kerusakan Jalan Nasional ke Menko IPK

SAMARINDA, Swarakaltim.com – Gubernur Kalimantan Timur Rudy Mas’ud melaporkan langsung kondisi kerusakan jalan nasional di wilayah Kalimantan Timur kepada Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (Menko IPK) Agus Harimurti Yudhoyono, Senin (12/1/2026).

Penyampaian laporan dilakukan secara langsung dalam perjalanan dari VIP Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Balikpapan menuju Harum Resort. Dalam perjalanan tersebut, Gubernur Rudy Mas’ud mengemudikan kendaraan dinas KT 1, sementara Menko IPK AHY duduk di kursi depan.

Gubernur menyampaikan laporan tersebut setelah sebelumnya melintasi ruas jalan nasional menuju Kabupaten Kutai Barat yang diketahui mengalami kerusakan cukup signifikan. Kondisi tersebut dinilai berdampak terhadap kelancaran mobilitas masyarakat dan distribusi logistik.

Menanggapi laporan itu, Menko IPK Agus Harimurti Yudhoyono menyatakan komitmennya untuk mengawal percepatan perbaikan seluruh ruas jalan nasional di Kalimantan Timur agar kembali layak dan aman digunakan.

Selain jalan nasional, Gubernur Kaltim juga melaporkan kondisi ruas jalan Sotek–Bongan yang berada di sekitar kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN). Namun, karena ruas tersebut masih berstatus jalan non nasional, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur akan melakukan peningkatan jalan melalui alokasi APBD sebagai langkah awal.

Setelah dilakukan peningkatan dan penataan, ruas Sotek–Bongan akan diusulkan untuk ditingkatkan statusnya menjadi jalan nasional mengingat perannya yang strategis sebagai jalur penunjang menuju kawasan IKN.

Jalur tersebut diharapkan mampu memangkas waktu tempuh serta memperlancar arus distribusi barang, bahan bakar minyak, dan penumpang menuju Kabupaten Kutai Barat dan Mahakam Ulu dari Balikpapan, Penajam Paser Utara, serta kawasan IKN.(DHV)

www.swarakaltim.com @2024