MAHAKAM ULU, Swara Kaltim – Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW, yang diperingati setiap 12 Rabiul Awal dalam penanggalan Hijriyah.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H ini merupakan wujud kecintaan, kegembiraan, rasa syukur dan penghormatan oleh umat muslim di seluruh dunia atas kelahiran Nabi Muhammad SAW yang telah membimbing umat manusia keluar dari zaman jahiliyah.
Dalam kesempatan kali ini, Satgas Pamtas Yonif Raider 303/SSM bersama dengan takmir masjid At-Taqwa desa Batu Majang menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1441 H/2019, Rabu (11/11) kemarin.
Hadir peringatan tersebut, para pemuka Agama MAHULU, Ketua MUI MAHULU H Yasin, dan di hadiri pula oleh Dansatgas Pamtas Yonif Raider 303/SSM Letkol Inf Taufik Ismail bersama prajurit branda perbatasan RI – Malaysia.
Maulid kali ini mengangkat tema ” Dengan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Kita Wujudkan Ketauladanan Rasullulah Dalam Sikap dan Perilaku Sehari-hari Serta Memperbanyak Dzikir Mengingat Allah”
Kegiatan peringatan Maulid Nabi yang dihadiri sekitar 300 jamaah ini, diawali dengan acara marawis, pembacaan Ayat Suci Al-Quran oleh perwakilan panitia dalam hal ini Ibu Cicis dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Panitia Bapak Astin dan dilanjutkan pula dengan penyampaian kajian oleh Habib Hasan Assegaf
Dalam kajiannya, Habib Hasan Assegaf menyampaikan bahwa Mencari harta di dunia boleh tetapi jangan sampai gila harta sampai dengan meninggalkan sholat wajib khususnya sampai 3 kali meninggalkan sholat jumat itu murtad. Maka dari itu landasi mencari harta dengan niat ibadah dan jangan meninggalkan ibadah. Ungkap habib
Di akhir ceramnya habib Hasan Assegaf Menyampaikan bahwa jaman sekarang banyak yang mencari harta sampai meninggalkan ibadah dan bahkan sampai tidak peduli dengan kesehatan. Maka dari itu gila harta itu sengsara di dunia maupun akhirat. Nikmat yang lebih utama lagi selain sehat yaitu hidup, gunakan kesehatan itu utk beribadah utk bekerja
Pada akhir acara Maulid Nabi ini di akhiri dengan pemberian hadiah berupa Trofi dan Piagam penghargaan bagi para pemenang lomba TPA At-Taqwa dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H.
Penulis : Rahmad
Editor : Alfian