BALIKPAPAN,Swarakaltim.com – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kaltim sukses dan lancar menggelar Liga JMSI Kaltim 2025, di Lapangan Mini Soccer Foni Balikpapan, Sabtu 3 Mei 2025.
Ketua DPRD Balikpapan asal Fraksi Partai Golkar Alwi Al Qadri mengatakan sangat mengapresiasi pelaksanaan tersebut. Liga JMSI ini tentu bertujuan memperkuat silaturahmi para awak media.
“Kita harapkan ini terus dilaksanakan. Selamat kepada JMSI Kaltim sudah sukses menggelar Liga JMSI tahun ini,” ucap Ketua DPRD Balikpapan Alwi Al Qadri usai penutupan Liga JMSI Kaltim 2025.
Menurut Alwi Al Qadri, momentum ini hendaknya diikuti dengan penuh rasa senang dan gembira. Karena, yang bertanding adalah pada penulis berita.
Tapi, jika ada salah satu organisasi JMSI di Kaltim untuk meraih juara dengan cara menyewa pemain bayaran, tentu sangat tidak elok.
“Jadikan momentum ini untuk menjalin keakraban. Kalah menang biasa. Tapi, kalau harus menyewa pemain luar tentu tidak elok. Karena, namanya pemain profesional ya mereka kerjaannya bermain sepakbola, kalau wartawan ya menulis berita. Tentu tidak sama,” tegasnya.
Sementara Ketua JMSI Kaltim M Sukri didampingi Direktur JMSI Balikpapan Garvi David Purba mengatakan, sangat berterima kasih kepada lima JMSI Kabupaten dan Kota se Kaltim. Karena, sudah berpartisipasi mengikuti Liga JMSI Kaltim 2025 yang pertama ini digelar JMSI Balikpapan.
“Terima kasih kawan-kawan JMSI se Kaltim sukses menyukseskan penyelenggaraan ini. Selanjutnya, Liga JMSI Kaltim akan digelar dan dikomandoi JMSI Kaltim terlebih dulu,” jelasnya.
“Saat ini mungkin sebagai ajang senang-senang saja. Nah, selanjutnya persyaratan peserta ditertibkan. Tentu, pasti ada evaluasi. Sehingga, kawan-kawan wartawan merasa senang dan gembira saat bertanding,” jelasnya.
Adapun pemain profesional yang turut hadir mengikuti pertandingan, mulai Habibie, Tunadin, (aya/sk)