SANGATTA, Swarakaltim.com – Bupati Kutim Ismunandar saat berada di Kaubun, Senin (22/12) meresmikan Gedung UKM Center yang dibangun melalui CSR PT Ganda Alam Makmur (GAM). Ismu senang,Kaubun yang mempunyai potensi SDA banyak sudah mempunyai gedung UKM yang dapat menyalurkan produk warga masyarakat.
“Saya berharap kecamatan lain juga bisa membangun UKM Center seperti Kaubun. Sehingga pengusaha kecil bisa mempromosikan produknya melalui gedung UKM Center di wilayahnya masing-masing,” pinta Ismunandar.
Gedung UKM Center, kata Ismu, harus dikelola dengan manajemen baik dan punya daya saing dalam pemasaran.Gedung yang sebelumnya berdiri di Rantau Pulung ini, diharapkan Ismu benar-benar dimanfaatkan masyarakat terutama mereka yang bergerak di usaha rumahan sehingga apa yang dijual tidak sekedar untuk keperluan sehari-hari tetapi sudah dalam jumlah besar dan mampu dipasarkan antarkecamatan.
“Kalau banyak yang diproduki tentu biaya produksi bisa ringan namun hasilnya besar, karenanya harus dikelola dan dipasarkan dengan baik,”pesannya.
Menurut Ismu, gedung UKM Center Kaubun bisa bersaing untuk meningkatkan perekonomiam rakyat. Melalui produk unggulan yang dimilikinya. Secara tidak langsung akan menarik wisatawan untuk datang dan berbelanja di UKM Center yang ada. Camat Kaubun M Amin mengatakan, gedung UKM Center ini sudah dirancang sejak 2017 lalu, namun baru bisa diwujudkan sekarang.
“Salah satu tujuannya untuk membina UMKM dan home industry di wilayah Kaubun, karenanya Gedung UKM ini menampung produk masyarakat di Kaubun agar lancar dalam promosi dan pemasaran,” kata Amin.(sdn)