SAMARINDA, Swarakaltim.com – Kali ini warga Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur Kaltim, dikejutkan dengan ledakan sebuah armada kapal pengangkut BBM yang bersandar di dermaga tiba tiba meledak di perairan Sungai Mahakam, wilayah Kecamatan Sambutan, pada Kamis (11/2/2021).
Menurut Isman salah satu warga sekitar mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 14.00 WITA. Saat itu dirinya sedang berada di sekitar lokasi kejadian. Dimana saat itu ia bersama temannya terjungkal mendengar dengungan ledakan yang dikira tabung gas.
“Saat itu kita kaget dan terjungkal mendengar ledakan pertama yang cukup menggelegar. Sebab lokasi kejadian hanya sekitar 500 meter dari kita,” terang Isman yang sempat merekam video beberapa kali ledakan kapal tersebut.
Pantauan media ini dilokasi kejadian, sejumlah petugas pemadam kebakaran kota Samarinda dan karyawan perusahaan diwilayah ini, berusaha memadamkan api disekitar lokasi kejadian.
Dikonfirmasi terpisah, Kasat Polair Polresta Samarinda AKP Iwan Pamuji mengatakan, pihaknya belum mengetahui penyebab terjadinya ledakan kapal pengangkut BBM tersebut.
“Saat ini kita bersama anggota masih melakukan penyelidikan akibat terbakarnya kapal ini. Bahkan hingga saat ini masih dalam proses pemadaman api dari petugas kebakaran dan pihak perusahan sekitar,” tukasnya.
Redaksi (SK)