DWP Gelar Khataman Al Qu’ran dan Halalbihalal

Loading

SAMARINDA, Swarakaltim.com – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kaltim melalui Bidang Sosial dan Budaya menggelar Khatam Al-Quran di Pendopo Odah Etam, Kompleks Kantor Gubernur Kaltim, Kamis, 10 Juni 2021, dihadiri Penasehat DWP Kaltim Hj Norbaiti Isran Noor.

Acara bertema Khotmil Qur’an Memupuk Iman dan Perkuat Persatuan Umat, menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dirangkai halalbihalal dihadiri Ketua DWP Provinsi Kaltim Hj Lisa Febriani Sa’bani, seluruh anggota/pengurus DWP Kaltim dan UP DWP SKPD, serta pimpinan organisasi wanita di Kaltim.

Kitab suci Al Qur’an menurut Hj Norbaiti, bukan sekedar dibaca atau kitab bacaan umat Islam, tapi kitab yang berisikan tuntunan hidup dan kebaikan bagi orang yang membaca serta mengamalkannya.

“Karenanya, budayakan membaca Al Qur’an. Kalau bisa setiap saat, atau minimal setelah ibadah shalat dan sewaktu senggang,” kata istri Gubernur Kaltim Isran Noor ini.
Bagi Ketua TP PKK Kaltim ini, Ramadhan baru lalu menjadi tonggak, sekaligus bulan mentadaburi Al Qur’an.

“Nah setelah Ramadhan, kebiasaan membaca Al Qur’an harus terus dilakukan. Khataman hari ini, bukan berarti berhenti membacanya. Ini hanya penanda kalau kita semua selesai membaca 30 juz Al Qur’an,” ungkapnya.

Istri orang nomor satu Benua Etam ini, berharap dan mendoakan semoga kegiatan selama Ramadhan hingga acara khataman selalu mendapatkan keberkahan dan berlimpah rahmat oleh Allah Subhanallahu Wa Ta’ala.

Ketua DWP Provinsi Kaltim Hj Lisa Febriani Sa’bani menyampaikan khataman rangkaian dari tadarus Al Qur’an pada Ramadhan lalu yang diikuti anggota/pengurus seluruh UP DWP SKPD lingkup Pemprov Kaltim.

“Khataman ini puncak rangkaian kegiatan Ramadhan lalu. Kami bersama UP DWP SKPD melaksanakan berbagai kegiatan bhakti sosial, santunan, bazar dan tadarus yang diakhiri khataman dan halalbihalal hari ini,” ujar Lisa Sa’bani, seraya menambahkan acara diisi ceramah agama (tausiyah) oleh Hj Abnan Pancasilawati.(yans/sdn/humasprovkaltim/adv/aya/sk)

Editor : Redaksi

Publisher : Alfian (SK)