Foto bersama usai pelantikan berlangsung
TANJUNG REDEB, swarakaltim.com – Wakil Bupati Kabupaten Berau Gamalis berpesan kepada Kepala Sekolah (Kepsek) tingkat Sekolah Dasar Negeri (SDN) dan SMP Negeri sebanyak 20 orang baru saja dilantik, dalam menjalankan tugasnya dapat menjaga amanah dengan baik selama bertugas di sekolah yang ditempatkan.
“Kepsek hendaknya bekerja dengan penuh integritas, untuk dapat memberikan bekal manfaat baik untuk jajaran guru hingga murid sebagai generasi penerus bangsa. Maksimalkan kemampuan diri untuk mendedikasikan dalam mendapat kualifikasi sekolah yang bisa di jenjang lebih baik lagi kedepannya,” tutur Gamalis saat pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ke 20 Kepsek tersebut, bertempat di Dinas Pendidikan, Jl Murjani I, Kecamatan Tanjung Redeb, Selasa (6/6/2023).
Selain itu beliau juga menekankan untuk dapat menyusun langkah strategi kedepannya guna menyelaraskan program sekolah yang sejalan dengan visi misi Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Berau dalam memberikan pelayanan yang terbaik. “Besar harapan kami dunia pendidikan semakin maju didaerah kita tercinta ini. Kami berkeyakinan Kepsek pelopor utamanya untuk wujudkan hal tersebut,” imbuh Gamalis lagi.
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Berau, Yudi Artangali membeberkan, sebanyak 20 orang Kepsek ini terdiri dari 14 Kepsek tingkat SD Negeri dan 6 Kepsek tingkat SMP Negeri yang baru dilantik dan tersebar di seluruh 13 kecamatan yang ada di Bumi Batiwakkal, Berau. “Pelantikan ini juga untuk mengisi posisi sekolah yang Kepsek mengalami kekosongan. Serta, untuk menandatangani ijazah di tanggal 9 Juni mendatang,” ungkapnya.
Diharapkannya, melalui pelantikan Kepala Sekolah yang baru ini dapat membawakan semangat baru dan dapat meningkatkan kondisi lingkungan sekolahnya dengan baik. “Dengan adanya Kepsek yang baru ini, diharapkan dapat membina bapak ibu guru agar lebih disiplin,” katanya. Pasalnya tambah Yudi, peran dari Kepsek tersebut memiliki peran yang sangat strategis untuk mendukung dan meningkatkan kompetensi para guru dalam membina anak-anak murid agar dapat berprestasi kedepannya. (Nht/Asti)