Telkomsel Gelar Seminar “Dream Up Your Dream Career” di Unmul, Dorong Transformasi Digital di Pendidikan Tinggi

SAMARINDA, Swarakaltim.com – Telkomsel, sebagai perusahaan digital terdepan, terus memperkuat komitmennya dalam mendorong pertumbuhan sumber daya manusia (SDM) dan komunitas talenta digital yang berkualitas di Indonesia.

Langkah ini diwujudkan melalui berbagai inisiatif, salah satunya adalah seminar edukasi bertajuk “Dream Up Your Dream Career” yang diselenggarakan di Gedung Serbaguna Rektorat Universitas Mulawarman (Unmul) Kamis, (15/8/2024).

Seminar ini bertujuan untuk mentransformasi institusi pendidikan tinggi menjadi institusi berbasis ekosistem digital.

Acara ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Umum SDM dan Keuangan Unmul, Ir. Sukartiningsih, M.Sc., Ph.D., dan Vice President Consumer Business Telkomsel Area Pamasuka, Muharlis.

Dalam sambutannya, Muharlis menyampaikan bahwa kolaborasi antara sektor pendidikan dan industri sangat penting untuk mempertajam kemampuan generasi muda dalam menghadapi dunia kerja yang semakin dinamis.

“Kegiatan ini adalah momentum untuk membuka semua peluang bagi generasi muda, agar mereka dapat memaksimalkan potensi mereka dan menghasilkan inovasi berbasis teknologi yang memberikan dampak sosial positif,” ujarnya.

Seminar ini juga menjadi ajang inspirasi bagi 300 mahasiswa yang hadir, dengan menghadirkan narasumber dari berbagai latar belakang, seperti Sulthan Nur Hidayatullah (Pemuda Pelopor Nasional Kemenpora RI), Dianisa Ester Bassay (Founder & COO Ciro Waste), dan Dr. (c) Rian Adam, M.M (Mister Universe 2023 & Founder Relevant Center).

Selain itu, Telkomsel memberikan berbagai manfaat bagi peserta, seperti paket data, modem MiFi, dan beasiswa pendidikan untuk 10 mahasiswa terpilih dari Unmul.

Kolaborasi antara Telkomsel dan Unmul semakin diperkuat dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama dalam program pengembangan keahlian di bidang teknologi informasi, serta peluncuran Kartu Universitas Mulawarman yang memberikan berbagai keuntungan bagi mahasiswa.

Wakil Rektor Unmul, Ir. Sukartiningsih, M.Sc., Ph.D., mengapresiasi inisiatif Telkomsel ini, dengan harapan kegiatan tersebut dapat memperkecil kesenjangan antara kompetensi lulusan perguruan tinggi dan kebutuhan industri yang semakin dinamis.

“Kami berharap para lulusan Unmul akan lebih siap menghadapi dunia kerja dengan perkembangan industri yang serba cepat,” ungkapnya.

Melalui inisiatif ini, Telkomsel berkomitmen untuk terus mendorong pertumbuhan talenta digital unggul di Indonesia, yang dapat berkontribusi lebih bagi kemajuan bangsa sebagai negara digital yang mandiri dan berdaulat.(dho)

Loading

Bagikan: