Damayanti Perjuangkan Kesejahteraan Guru dan Peningkatan SDM

 

SAMARINDA, Swarakaltim.com — Anggota DPRD Kalimantan Timur asal daerah pemilihan (Dapil) Balikpapan, Damayanti, menyatakan komitmennya untuk memperjuangkan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai prioritas utama selama masa jabatannya.

Menurutnya, SDM yang berkualitas menjadi faktor utama dalam membangun kemajuan Balikpapan dan Kalimantan Timur secara keseluruhan, terutama di tengah tantangan dan kebutuhan masyarakat saat ini.

“Kalau berbicara tentang SDM berarti kaitannya dengan pendidikan. Pendidikan itulah ujung tombak dari SDM nantinya,” ujar istri dari legislator DPR RI Syafruddin beberapa waktu lalu.

Damayanti menyoroti pentingnya peran guru dan tenaga pendidik dalam mencetak generasi penerus yang unggul. Ia menyatakan bahwa kesejahteraan tenaga pendidik harus menjadi perhatian serius, baik dari pemerintah daerah maupun provinsi.

“Kami ingin memastikan apakah kesejahteraan guru sudah terpenuhi atau belum. Karena tanpa mereka, pendidikan tidak akan bisa berjalan dengan baik. Guru adalah pilar utama dalam menciptakan SDM yang unggul,” tegas politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini.

Selain kesejahteraan, ia juga mendorong pelatihan dan pengembangan kompetensi guru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah. Hal ini, menurutnya, sangat penting untuk mempersiapkan generasi muda Balikpapan agar mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional.

Damayanti berharap Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dapat memberikan perhatian lebih pada sektor pendidikan, tidak hanya di Balikpapan tetapi juga di seluruh wilayah provinsi.

“Pendidikan adalah investasi jangka panjang. Jika kita ingin melihat Kaltim maju di masa depan, kita harus mulai dari sekarang dengan memastikan pendidikan berkualitas dan kesejahteraan tenaga pendidik,” tambahnya.

Ia berkomitmen untuk terus memperjuangkan aspirasi warga di sektor pendidikan sebagai bagian dari tanggung jawabnya di DPRD Kaltim.(adv-dprd kaltim)

Loading

Bagikan: