Lurah GSB lakukan pengecatan media Jalan.
BALIKPAPAN,Swarakaltim.com – Dalam rangka Hari Jadi Kota Balikpapan ke 128 di 10 Februari 2025 nanti, dan sesuai surat himbauan dari Pemerintah Kota Balikpapan, sejumlah ketua RT berserta warganya di Kelurahan GSB (Gunung Samarinda Baru), Kecamatan Balikpapan Utara melaksanakan kerja Bhakti di
lingkungan nya masing-masing Minggu,(2/2/’25).
Hasil pantauan media ini pada kerja Bhakti masal di peroleh informasi. Tim Kelurahan GSB bersama Pokmas Katana, Forum anak, dan Puskessos melakukan pengecatan median jalan MT Haryono depan Ruko Haryono Place.
Warga RT.33 GSB
Sementara itu dilingkungan RT. 03 kerja Bhakti membersihkan sekitar pos Kamling dan drainase disekitar nya. Habir Ketua 03 bersama warga berbaur bekerja bersama-sama memotong rumput dan menggali endapan lumpur di drainase.
Lain lagi di RT.33 kerja Bhakti di fokus kan melanjutkan fasilitas umum jalan lingkungan yang belum tuntas. Ketua RT. 33 Agung melibatkan kemampuan masyarakat nya dengan mengerjakan pengadukan campuran semen, pasir, koral untuk pengecoran penambahan luas jalan lingkungan bersinergi dengan Kader Jentik di RT 33 dalam menyediakan konsumsi.
Bersih-bersih di RT 8
H. Misyanto Ketua RT. 28 juga memanfaatkan momen HUT Kota Balikpapan dengan pemotongan rumput di sekitar jalan lingkungan sekitar perumahan. Hal yang sama juga dilakukan Ketua RT.36 Edy Sutrisno yang juga Ketua LPM GSB dan Sutrisno Ketua RT perumahan Dinas Sosial.
Disisi lain Bambang Ketua RT.08 melibatkan masyarakat setempat bekerja sama dengan pihak DPU untuk bersinergi membersikan drainase di samping TPS ( Tempat Pembuangan Sampah) di Jalan Utama MT Haryono tidak jauh dari Gerbang masuk kawasan perumahan RT.08.
Semangat Kerja Bhakti dalam menyongsong hari jadi Kota Balikpapan pada 10 Februari 2025 ini juga di lakukanlah di RT 15 Perumahan TBM (Tamansari Bukit Mutiara) 1 Wika dengan membersihkan seputar rumah masing-masing kemudian bersama-sama membersihkan Pos Yandu terpadu yang masih dalam tahap penyelesaian pembangunan.
Warga RT 15 Wika usai Kerja Bhakti foto bersama
“Semoga di HUT Balikpapan ke 128 ini, Kota Beriman Balikpapan dapat lebih baik, pemimpin nya amanah, OPD nya bekerja sungguh-sungguh
memberikan edukasi, pelayanan ke masyarakat dengan baik dan benar untuk kepentingan masyarakat,” ujar Ketua RT 15 H. Slamet Iman Santoso, Drs didampingi para Ketua RT Bambang, Agung, Habir, Edy Sutrisno, H.Misyanto. (Sis)