KUTAI BARAT, Swarakaltim.com – Ditengah Pandemi Covid-9, upacara peringatan Hari Pahlawan tetap dilaksankan di halaman upacara Alun Alun Itho Sendawar, Kompleks Perkantoran Bupati Kutai Barat, Selasa (10/11/2020).
Bertindak selaku Inspektur Upacara yakni Pjs Bupati Kubar Syirajudin dan Komandan Upacara Anggota Kodim 0912 Kubar, pengibar bendera dan pembaca UUD 1945 anggota satpol PP Kubar dan pembacaan sejarah pesan Pahlawan oleh siswi sekolah serta Pembawa doa oleh pegawai Kemenag Kutai Barat.

Pada sambutan seragam Menteri Sosial RI, Juliari P Batubara yang dibacakan Pjs.Bupati Kubar. Ia menyampaikan agar hari pahlawan kiranya tidak hanya sekedar diingat pada tiap 10 November saja, namun lebih dari itu perjuangan dan pengorbanan para pahlawan untuk mempertahankan kedaulatan NKRI, perlu terus dikenang sepanjang, seperti tema hari pahlawan tahun 2020 yaitu “Pahlawanku Sepanjang Masa”.
Ia menambahkan, meskipun dalam masa pandemi Covid-19, peringatan hari pahlawan tahun ini, diharapkan dapat berlangsung secara hikmat dan tidak kehilangan makna, bahkan dapat memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa.

“Pada kesempatan ini saya menghimbau kepada seluruh rakyat Indonesia untuk berpartisipasi memperingati hari pahlawan tahun 2020 sebagai salah satu bentuk penghargaan atas jasa para pahlawan sebagaimana ungkapan salah seorang the founding fathers kita Soekarno yang menyatakan bahwa hanya bangsa yang menghargai jasa pahlawannya dapat menjadi bangsa yang besar,” ujarnya.
Turut hadir dalam upacara ini, Sekda Kubar Ayonius, serta Pimpinan Forkopimda dan Instansi Vertikal, Legislatif, Yudikatif serta Kepala OPD dan sejumlah pegawai ASN/honorer dilingkup Setkap Kubar.
Penulis : Alfian
Editor : Redaksi (SK)