Ternyata HOAX, Ada Penutupan Jalan di Siluq Ngurai

KUTAI BARAT, Swarakaltim.com – Siang ini masyarakat Kutai Barat dan sekitarnya dihebohkan akibat beredarnya foto penutupan badan jalan trans kaltim di wilayah pintu masuk Kecamatan Siluq Ngurai, Rabu (5/5/2021).

Foto penutupan badan jalan nasional dengan menggunakan dinding seng tersebut, beredar di media sosial Facebook. Dari foto tersebut, terlihat aktivitas warga bersma sejumlah petugas kepolisian yang sedang stanbay di depan pintu masuk portal tersebut.

“Itu tidak benar, hingga saat ini sejak dikeluarkannya instruksi larangan mudik lebaran dari Pemkab Kubar, tidak ada penutupan jalan yang dimaksut. Foto yang beredar itu hoax,” tegas Sekda Kubar Ayonius, melalui Kabag Hukum, Andrianus Joni kepada wartawan di Sendawar.

Ia menyebut, dikeluarkannya Surat Instruksi Bupati Kubar FX Yapan terkait larangan mudik dan penyekatan wilayah selama lebaran, hanya untuk memperkuat posko penanggulangan Covid-19 di wilayah Kampungnya masing-masing.

“Poinnya untuk memperkuat posko Covid-19 di wilayah kampung se-Kubar dimasa pandemi ini. Sebab dikwatirkan ada lonjakan kasus terkonfirmasi Covid-19 saat mudik lebaran,” tegasnya.

Bahkan ia menghimbau kepada masyarakat untuk tidak memasang portal sembarangan di jalan kampung atau jalan lingkungan sehingga jalan tersebut tidak bisa diakses.

“Pemasangan portal atau pintu yang menghalangi jalan hanya dibenarkan jika dilakukan di dalam kompleks perumahan, bukan badan jalan nasional,” pungkas Joni.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolres Kubar AKBP Irwan Yuli Prasetyo, melalui Kapolsek Siluq Ngurai, AKP Hartono juga membantah, jika ada penyekatan sejenis portal Dengan dinding seng, di badan jalan trans kaltim wilayah itu.

“Tidak ada mas, itu informasi dan foto- foto yang beredar hoax,” tandas Hartono melalui pensan singkat WhatsApp kepada wartawan.

Penulis : Alfian (SK)
Editor : Redaksi

Loading