Wagub Sambut Kedatangan Waka MA

SAMARINDA, Swarakaltim.com – Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi menyambut kedatangan Wakil Ketua Mahkamah Agung  Republik Indonesia Dr.H Andi Samsan Nganro,SH dan Istri  Hj.Noorida beserta Asisten Koordinanar (Askor), di Ruang VIP Room Bandara  Aji Pengeran Tumenggung Pranno Samarinda, Rabu (16/6/2021).

Hadi Mulyadi mengucapkan selamat datang  kepada Wakil Ketua Mahkamah  Andi Samsan Nganro dan rombongan, Benua Etam Provinsi Kaltim.

 “Kita harapkan kedatangan Wakil Ketua Mahkamah  Agung  Andi Samsan Nganro, dapat memberikan motivasi  kepada seluluh jajaran pengadilan Negeri Tinggi Kaltim bisa lebih baik, dan membuat suasana yang kondusif  untuk Kaltim,”kata Hadi Mulyadi.

Hadi Mulyadi menambahkan  kunjungan kerja Waka MA ke Kaltim adalah menghadiri Rapat Koordinasi Pengadilan Tinggi Kaltim, yang akan digelar di Hotel Mercure Samarinda malam ini.

Kedatangan Waka MA yang menggunakan peswat  Batik Airlines diterima  Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi didampingi Ketua Pengadilan Tinggi Kaltim Sutoyo SH.

Kepala Kejaksaan Tinggi Kaltim Deden Riki Hayatul Firman. Komandan Korem (Danrem) 091/Aji Surya Natakesuma Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro.

Seperti dikatahui Waka MA Andi Samsan Nganro merupakan  alumni  Fakultas HUkum Universitas Hasanuddin tahun 1978, dan perna bertugas Pengadilan Negeri Balikpapan. Pada tahun 1994, Pengadilan Negeri Samarinda pada tahun 1997.

Dan dipercaya memimpin pengadilan sebagai Wakil Ketua Pengadilan Negeri Tenggarong pada tanggal 22 April 1997. 

Jabatan tersebut tidak sampai setahun dijalaninya karena pada bulan  Desember 1997 mendapatkan promosi sebagai Ketua pada pengadilan Negeri Tenggarong.

Saat berbincang di Ruang VIP, Waka  MA Andi Samsan Nganro  menuturkan tugasnya  mejadi kepala pengadilan Negeri sudah keliling di tanah air.(mar/yans/humasprovkaltim)

Editor : Redaksi

Publisher : Alfian (SK)

Loading

Bagikan: