BALIKPAPAN, Swarakaltim.com – Setelah kurang lebih empat hari melaksanakan tugas kedinasan di Benua Etam Kaltim, sejak 16-20 Juni 2021. Wakil Ketua Mahkamah Agung (Waka MA) Bidang Yudisial H Andi Samsan Nganro dan rombongan kembali ke Jakarta.
Selama di Kaltim, Andi Samsan Nganro dan rombongan mengaku senang. Andi mengaku, masyarakat Kaltim ramah-ramah dan pemerintah daerah sangat membantu dalam segala aktifitas yang dilaksanakan.
“Terima kasih Pemprov Kaltim. Selama di Kaltim kami merasa terbantukan. Semoga kerja sama ini terus terjadi baik,” ucap Andi Samsan Nganro ketika akan kembali ke Jakarta, melalui Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan, didampingi Staf Ahli Gubernur Kaltim Bidang Perekonomian Daerah dan Kesra Noor Albarkati, Ahad 20 Juni 2021.
Sementara itu, Staf Ahli Gubernur Kaltim Bidang Perekonomian Daerah dan Kesra Noor Albarkati mengatakan, Waka MA senang dan bangga kepada Pemprov Kaltim yang selalu bersinergi dengan berbagai pihak tak terkecuali Intansi Vertikal di lingkungan Kejaksaan.
Apalagi Kaltim ditetapkan menjadi Ibu Kota Negara (IKN) Baru tentu sinergitas seluruh pihak wajib dibangun.
“Jangan bosan-bosan ke Kaltim Wakil Ketua. Pemprov Kaltim siap membantu dan melayani. Semoga sinergitas antar lembaga tetap terjalin baik,” jelasnya ketika mengantar Andi Samsan Nganro dan rombongan di VVIP Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan.
Mewakili Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor, Albarkati sapaan akrabnya, mengatakan rombongan bertolak untuk boarding pada Pukul 13.15 wita. Albarkat juga didampingi Perwakilan Pangdam VI Mulawarman, Perwakilan Kapolda Kaltim.(aya/sk)
Editor : Redaksi
Publisher : Alfian (SK)