Caption: Gubernur Isran Noor ketika diwawancara awak media soal Covid
BALIKPAPAN, Swarakaltim.com -Perkembangan kasus Covid-19 terus terjadi di Benua Etam Kaltim. Dampaknya, tempat tidur khusus pasien Covid di sejumlah rumah sakit milik pemerintah maupun swasta penuh.
Karena itu, Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor mengajak seluruh masyarakat untuk terus waspada dengan diri sendiri, agar tidak tertular Virus Covid-19. Apalagi, ada masyarakat yang menderita sakit bawaan atau sakit keras, tentu harus bersama-sama menjaga, agar tidak tertular.
“Pemerintah daerah terus berupaya bagaimana menangani hal ini. Beberapa pekan ini kasus memang meningkat. Tapi, kewaspadaan masyarakat untuk tidak lalai adalah paling utama, sehingga tak tertular,” sebut Isran Noor pekan lalu di Balikpapan.
Waspada dimaksud adalah, agar masyarakat selalu mematuhi anjuran pemerintah dengan mentaati protokol kesehatan. Mulai menjaga jarak berkumpul, menggunakan masker ketika keluar rumah, mencuci tangan dengan sabun, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas berkumpul dengan orang banyak.
Menurut Isran, Pemerintah Daerah sudah menerbitkan beberapa aturan untuk memperketat kegiatan maupun mobilitas serta pencegahan terjadi penyebaran wabah ini. Namun demikian, apabila masyarakat lalai terhadap itu semua, maka aturan itu menjadi percuma saja.
“Jadi, saat ini tempat tidur untuk pasien covid di sejumlah rumah sakit di daerah sudah penuh. Semoga masyarakat lainnya tidak ikut masuk. Makanya, bersama-sama waspada menjaga diri masing-masing,” tegas Isran.
Meski waspada, tetap juga masyarakat diminta selalu meningkatkan imunitas dalam tubuh, sehingga selalu kondisi sehat. Dengan begitu, jauh dari tertular virus.(jay/yans/humasprovkaltim/adv/aya/sk)
Editor : Redaksi
Publisher : Alfian (SK)