Rakor Lintas Sektoral, Menyambut Pesta Demokrasi di Kutai Barat

SENDAWAR, Swarakaltim.com – Rapat koordinasi lintas sektoral dalam rangka kesiapan pengamanan Pilkada tahun 2024 di Kabupaten Kutai Barat (Kubar), berlangsung dirumah joglo Hotel Sidodadi Kecamatan Barong Tongkok, Selasa (6/8/2024).

Rakor lintas sektoral dihadiri oleh, Asisten II Setkab Kubar Rakhmat, Kapolres Kubar AKBP Kade Budiyarta, Dandim 0912/Kbr Letkol Czi Eko Handoyo, serta pejabat instansi vertikal Pemkab Kubar.

Kapolres Kubar AKBP Kade Budiyarta, menuturkan dalam rangka kesiapan kita dalam pengamanan pesta demokrasi pemilihan kepala daerah tahun 2024 ini, dibutuhkan sinergitas, kesamaan persepsi seluruh stakeholder, pemerintah, TNI-Polri maupun pihak penyelenggara KPU dan Bawaslu.

“Kita komitmen memperkuat koordinasi dan komunikasi, agar Pilkada 2024 ini dapat berjalan aman, lancar dan kondusif. Sehingga dapat menyukseskan peserta demokrasi tahun ini, dengan menempatkan peran kita masing-masing, sesuai dengan tugas dan fungsi instansi kita semua, melalui sinergitas,” ucap nya.

Untuk diketahui Pilkada tahun ini akan digelar secara serentak di 37 provinsi dan 508 kabupaten/kota. “Dengan ini diperlukan langkah strategis melalui sinergi antar pemerintah dan penyelenggara peserta pemilu. Sehingga penyelenggaraan Pilkada serentak 2024 bisa berjalan aman dan lancar,” tutup Kapolres.

Penulis : Fajar
Editor : Alfian
Publisher : Rina

Loading

Bagikan: