Ananda Soroti Fasilitas Pendidikan yang Belum Memadai di Samarinda

 

SAMARINDA, Swarakaltim.com – Wakil Ketua DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Ananda Emira Moeis, mengungkapkan keprihatinannya terhadap kondisi fasilitas pendidikan yang masih kurang memadai di Kota Samarinda, terutama terkait fasilitas toilet bagi pelajar. Ananda mengaku banyak warga yang menyampaikan keluhan mengenai hal ini, yang menurutnya sangat penting dalam mendukung kenyamanan dan kesehatan siswa.

“Toilet adalah fasilitas dasar yang sangat perlu diperhatikan, terutama dalam menjaga kebersihan dan sanitasi, yang berhubungan langsung dengan kesehatan para pelajar,” ujar Ananda.

Masalah fasilitas toilet ini tidak hanya ditemukan di sekolah-sekolah negeri, tetapi juga di beberapa sekolah swasta. Salah satu contohnya adalah kondisi toilet di SMA Swasta WR Supratman Samarinda, yang dianggap memprihatinkan.

“Meski sekolah swasta bukan kewenangan langsung Pemprov Kaltim, fasilitas dasar seperti toilet tetap harus diperhatikan karena itu bagian dari proses pendidikan yang layak bagi siswa,” tegasnya.

Ananda juga meminta kepada pihak sekolah untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan fasilitas yang ada, tidak hanya di sekolah swasta tetapi juga di sekolah negeri. Dia menegaskan, pemerintah harus ikut berperan dalam memberikan perhatian agar seluruh sekolah, baik negeri maupun swasta, memiliki fasilitas yang memadai dan layak.

Sebagai legislator dari Dapil Samarinda, Ananda berkomitmen untuk menyampaikan dan mengawal aspirasi masyarakat kepada pemerintah, agar masalah ini segera mendapatkan solusi dan fasilitas pendidikan di Samarinda bisa diperbaiki. (adv-dprd kaltim)

 

Loading

Bagikan: