PLN Siap Kawal Pasokan Listrik Jelang Idul Fitri Ditengah Pandemi

PLN Siap Kawal Pasokan Listrik Jelang Idul Fitri Ditengah Pandemi

Loading

Caption: Pihak PLN kanan baju putih menyerahkan bantuan Masker kepada awak media di Balikpapan di Terimakan Sumarsono Ketua PWI Kota Balikpapan, Selasa, (19/5/2020)

BALIKPAPAN, Swarakaltim.com – Perusahaan Listrik Negara (PLN) ditengah siaga pandemi Covid-19, siap mensuplay listrik yang handal untuk masyarakat di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara menjelang momen perayaan ldul Fltri 1441 H.

“Listrik aman dan cukup, Kami siapkan puluhan posko siaga dan ribuan petugas siaga sejak H-7 hingga H+7 ldul Fitri. EIemen-elemen pendukung kelancaran distribusi listrik kami siapkan sesuai SOP dan protokol kesehatan yang berlaku,” kata Sigit Witjaksono, General Manager PLN UIW (Unit Induk Wilayah) Kaltimra, Selasa (19/5/2020). 

Selanjutnya Sigit menjelaskan selama masa siaga, PLN tidak melakukan kegiatan pemeliharaan yang berdampak padam terencana, kecuali pada keadaan emergency yang memaksa. Sedangkan dalam masa siaga, seluruh pelanggan PLN siap dilayani, oleh 1336 petugas yang tersebar di 37 posko siaga.

Susana Awak media di Kantor PWI Kota Balikpapan Jl. Martadinata

Disisi lain jika ditengah musim penghujan, adanya cuaca extreme bisa sewaktu-waktu terjadi. Pihak PLN menurut Sigit telah menyiapkan sejumlah backup dan memberlakukan SOP pemuIihan atas terjadinya gangguan.

“Aset backup kelistrikan diantaranya, mobile genset, Unit Gardu Bergerak (UGB), serta Uninterruptible Power Supply (UPS). Ini untuk kelancaran distribusi listrik dan percepatan pemulihan saat terjadi gangguan. Jika terjadi force majeure kami juga sudah memiliki SOP khusus untuk menanganinya,” ujar Sigit.

Terkait aset backup yang disampaikan Sigit, sedikitnya terdapat 59 mobile genset, 26 unit UPS dan 21 UGB telah disiapkan pada titi-titik siaga yang tersebar di Balikpapan, Samarinda, Bontang, Berau dan Tarakan.

DijelaskanyaSistem kelistrikan di Kalimantan Timur saat lni berjalan dengan Sistem Interkoneksl Kalimantan dengan daya mampu hingga 1676 MW.

Sistem kelistrikan ini menyuplai Kalimantan Tengah, Selatan, dan Timur. DI Kalimantan Timur sendiri daerah yang terlayani sistem lnterkoneksi meliputl Balikpapan, Samarinda, Tenggarong, Bontang, hingga Sangatta, dengan perkiraan beban puncak berkisar 450 MW.

Sementara di Kalimantan Utara akan berjalan dengan sistem Isolated sesuai wilayahnya. Untuk itu pihak PLN memastikan pasokan listrik cukup dan tidak akan ada kekurangan daya.

“”Tentunya kita berharap, segalanya berjalan lancar, masyarakat dapat melaksanakan sisa Ramadan hingga ldul Fitri nanti dengan khidmat tanpa adanya gangguan Iistrik yang berarti,” harapnya. 

Disisi lain Ketua PWI Balikpapan Sumarsono, mengapresiasi kepedulian PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (Kaltimra) bersilahturahim ditengah pandemi Covid 19 kepada awak media cetak, electronik, online di Kantor PWI (Persatusn Wartawan Indonesia ) Kota Balikpapan, Selasa, (19/5).

“Kami ucapkan terimakasih atas kunjungan Silahturahim pihak PLN. Selain itu PLN juga memberikan masker pada kami awak media yang menandakan kita bersaudara saling mengingatkan dalam kebaikan di saat wabah Covid 19 ini,” ujar Sumarsono. (SIS).