Caption: Kepala BPK RI Perwakilan Kaltim Dadek Nandemar menyerahkan hasil LHP atas LKPD tahun 2019, diterima Ketua DPRD Mahulu Novita Bulan,SE,.MBA.
MAHAKAM ULU, Swarakalti.com – Ketua DPRD Kabupaten Mahakam Ulu, Novita Bulan, SE,.MBA, kembali mewakili seluruh DPRD kabupaten/kota, Provinsi Kalimantan Timur menyampaikan pidato di Auditorium BPK RI Perwakilan Kaltim, Jalan M Yamin Samarinda pada Selasa 23 Juni 2020.
Legislator muda dari Fraksi Gerindra dikenal sebutan nama Bulan, terlihat santai sembari tersenyum menyampaikan pidatonya berdiri tegak di podium, dalam acara penyerahan laporan hasil pemeriksaan (LHP) atas laporan keuangan pemerintah daerah (LKPD) tahun anggaran 2019.
Dalam kegiatan itu, tercatat 10 kabupaten/kota di Kaltim berhasil meraih opini wajar tampa pengecualian (WTP) dari BPK RI Perwakilan Provinsi Kaltim. Satu diantaranya opini WTP diraih Kabupaten Mahulu, yang merupakan kabupaten termuda di benua etam.
“Terimakasih atas kesempatan ini, sehingga saya sebagai Ketua DPRD Mahulu dan menyampaikan sambutan juga mewakili DPRD kabupaten/kota se-Kaltim adalah menjadi kebanggaan saya,” ucap Bulan.
Ia mengajak seluruh Ketua DPRD se-Kaltim, bersama-sama agar saling bersinergi dengan pemerintah daerahnya masing-masing. Kata Bulan, sebagai wakil rakyat, harus mampu dan kritis bersifat membangun bagi pemerintah daerah.
“Salah satu saluran membangun kritisasi melalui laporan hasil pemeriksaaan atas laporan keuangan pemerintah daerah yang wajib disampaikan setiap tahunnya,” tutur Bulan.
Diakhir sambutanya itu, Bulan mengapresiasi BPK RI Perwakilan Kaltim telah melakukan penilain melalui laporan hasil pemeriksaan LKPD tahun 2019, yang telah berusaha datang ke Mahulu di Ibu Kota Ujoh Bilang, Kecamatan Long Bagun.
“Kita apresiasi, dengan semangat yang luar biasa bagi teman-teman Auditor BPK RI perwakilan Kaltim, telah bersusah payah datang ke Mahulu di Ibu Kota Ujoh Bilang untuk melaksanakan tugas, meskipun dengan fasilitas seadanya,” imbuh Bulan.
Reed- semoga opini WTP yang diterima menjadi cambuk bagi kami untuk mempercepat pembangunan di Mahulu. Terutama agar terpenuhi fasilitas infrastruktur pembangunan cepat terselesaikan,” pungkasnya.
Mengakhiri pidatonya itu, ia menyisip 2 syair pantun yang berbunyi:
- Kabupaten Mahakam Ulu ada disebelah barat, Menyusuri sungai Mahakam menantang ombak, Meskipun virus corona musuh kita tak tampak, Tetap semangat menjalankan amanat rakyat.
- Sungguh cantik gadis-gadis dayak, Bila bersolek banyak yang terpikat, Undangan BPK tidak mungkin kami tolak, Berharap WTP yang kita dapat.
Diakhir pantunnya itu, wanita (Bulan) kelahiran asal Kecamatan Long Apari 01 April 1979 ini, mendapat seruan tepuk tangan dari tamu undangan para kepala daerah dan pejabat publik serta DPRD kabupaten/kota se-Kaltim yang hadir dalam acara tersebut.
Ini daftar kabupaten/kota se-Kaltim peraih opini WTP dari BPK RI Perwakilan Provinsi Kaltim:
- Kota Samarinda.
- Kota Balikpapan.
- Kota Bontang.
- Kabupaten Berau.
- Kabupaten Kutai Barat.
- Kabupaten Kutai Timur.
- Kabupaten Paser.
- Kabupaten Penajam Paser Utara.
- Kabupaten Kutai Kartanegara.
- Kabupaten Mahakam Ulu.
Penulis : Alfian
Editor : Redaksi