Bank Sampah Kawal Warga Ikut Lomba Kampung Salai

SAMARINDA, Swarakaltim.com – Membangun kesadaran masyarakat untuk peduli sampah hingga memiliki nilai tambah tersendiri tentu tidak mudah. Karena itu, melalui Aksi Perubahan Fasilitas pemerintah dengan Bank Sampah dalam Forum Komunikasi Bank Sampah se Kaltim dengan Kampanye Salam 5M Rindu Bank Ramli.

Salam 5M Rindu Bank Ramli adalah mengurangi, memilah, memanfaatkan, mendaur ulang dan menabung dengan mewujudkan Rintisan Dukungan Bank Ramah Lingkungan.

Forum Komunikasi Bank Sampah se Kaltim merupakan aksi perubahan yang digagas Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Kaltim Hj Noor Utami dalam rangka menjalani Diklat PIM III di Lingkungan Pemprov Kaltim tahun 2021.

Menurut Noor Utami, melalui Aksi Perubahan ini diharapkan dapat mengawal masyarakat untuk sadar dan mampu memanfaatkan sampah rumah tangga menjadi barang bermanfaat.

“Dengan adanya Bank Sampah dapat meningkatkan peran serta masyarakat dalam menjaga lingkungan hidup, terutama memanfaatkan sampah rumah tangga menjadi bahan yang mempunyai nilai lebih,” sebut Noor Utami ketika sosialisasi Aksi Perubahan bertajuk Forum Komunikasi Bank Sampah se Kaltim dan Lomba Pendampingan Kampung Sampah Bernilai (Salai) Kota Samarinda dimulai sejak 26 April-5 Mei 2021, di Kelurahan Rawa Makmur, Kecamatan Palaran Samarinda, Senin (3/5/2021).

Menurut Noor Utami, peran serta masyarakat wajib dilakukan dalam mengembangkan Bank Sampah. Karena itu, diperlukannya forum tersebut agar mendukung pelaksanaan dan mengedukasi masyarakat untuk peduli dengan sampah sehingga terwujudnya daerah ramah lingkungan.

Dengan keberadaan forum ini, diharapkan juga menjadi penilaian tersendiri bagi masyarakat khususnya di lingkungan Rukun Tetangga (RT) se Samarinda untuk mengikuti Lomba Kampung Salai.

“Kita harapkan tujuan Forum ini dapat mengefektifkan target Kebijakan dan Strategi Daerah (JAKSTRADA), sehingga dapat mendampingi Bank Sampah yang dikelola di masing-masing RT. Khususnya di Samarinda yang menjadi salah satu penilaian pada saat lomba Kampung Salai,” jelasnya.

Sosialisasi Lomba Pendampingan Kampung Sampah Bernilai (Salai) Kota Samarinda dimulai sejak 26 April-5 Mei 2021.

Diantarannya 10 kecamatan, mulai Loa Janan Ilir, Samarinda Seberang, Palaran, Sungai Kunjang, Samarinda Kota, Ilir, Ulu, Sambutan, Sungai Pinang dan Samarinda Utara.

Hadir, Lurah Rawa Makmur Palaran Rudi Aries, Sekretaris Camat Jamalyanto dan Perwakilan DLH Kota Samarinda serta perwakilan RT 24, 38 dan 49 se Kelurahan Rawa Makmur Palaran.(aya/sk)

Editor : Redaksi
Publisher : Alfian (SK)

Loading