Melalui APBD TA 2023, Bonus Atlet Berprestasi DPRD Minta Diporsikan

Foto Anggota Komisi III DPRD Berau Abdul Waris.

TANJUNG REDEB, Swarakaltim.com – Baru baru ini melalui anggota Komisi III DPRD Berau Abdul Waris mengungkapkan, bahwa pembahasan Rancangan APBD Tahun Anggaran (TA) 2023 dengan Dinas Pemuda Dan Olahraga (Dispora) telah digelar. Dimana pada kesempatan itu mengenai anggaran bonus atlet berprestasi diminta Dewan ke Dispora untuk diporsikan.

“Nah, khusus Dispora kami memperjelas terkait anggaran untuk bonus para atlet berprestasi yang melalui APBD TA 2022 ini tidak teranggarkan. Namun melalui APBD 2023 mendatang kami dari Komisi III bakal giring agar tidak terlupakan lagi. Tujuannya jelas, bagaimana generasi daerah kita bisa punya semangat untuk menjadi atlet dan berupaya ukir prestasi apabila perjuangan mereka kurang dihargai,” ungkap tokoh Politik dari Partai Demokrat tersebut.

Pasalnya tambah beliau, atlet yang berhasil meraih prestasi dalam bidangnya tersebut telah melalui perjuangan panjang untuk mengharumkan nama daerah. Seharusnya hal ini menjadi catatan prioritas agar tidak lewat untuk dianggarkan. Pemberian bonus itu sebagai apresiasi terhadap para atlet yang telah berhasil menorehkan prestasinya agar menjadi motivasi untuk lebih semangat.

“Bisa dibayangkan kalau pemicu semangatnya tidak ada, kecil kemungkinan mereka akan terpacu untuk kembali berjuang supaya dapat juara, makanya ini harus menjadi catatan Dispora. Mudah mudahab kedepan ada porsi anggaran untuk para atlet berprestasi tersebut, sehingga menjadi pendorong untuk membuat para atlet Bumi Batiwakkal semakin semangat menjadi mengukir prestasi guna harumkan nama daerah,” ujar Abdul Waris yang juga merupakan Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Berau itu. (Adv/Nht)

Loading

Bagikan: