Telkomsel Rayakan Hari Pelanggan Nasional 2024 dengan Layanan Istimewa bagi Pelanggan Setia

SAMARINDA, Swarakaltim.com — Telkomsel, penyedia layanan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia, memperingati Hari Pelanggan Nasional dengan menggelar berbagai kegiatan apresiasi yang bertujuan untuk mempererat hubungan dengan para pelanggan setianya. Dalam rangka perayaan ini, Telkomsel menyapa pelanggan di seluruh Indonesia, termasuk di Samarinda, dengan memberikan layanan khusus dan mendengarkan langsung masukan dari pengguna.

Sebagai bagian dari komitmennya untuk terus memberikan pengalaman digital terbaik, manajemen Telkomsel Branch Samarinda secara langsung menyapa pelanggan di GraPARI Lembuswana dan GraPARI Awang Long Samarinda. Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari upaya Telkomsel dalam menjaga standar layanan terbaik dan mendengarkan “voice of customer” demi meningkatkan kualitas konektivitas serta solusi digital yang lebih baik.

Direktur Utama Telkomsel, Nugroho, menyatakan rasa terima kasihnya kepada para pelanggan yang telah setia bersama Telkomsel selama lebih dari dua dekade. “Tak terasa sudah lebih dari 29 tahun kami melayani pelanggan di seluruh Indonesia, dan selama lebih dari 20 tahun menjadi market leader. Terima kasih kepada para pelanggan yang telah mempercayakan kebutuhan telekomunikasi mereka kepada Telkomsel. Kami berkomitmen untuk terus berinovasi, memastikan pengalaman pelanggan lebih mudah, nyaman, dan memuaskan. Setiap masukan yang kami terima menjadi modal utama untuk terus mempertahankan budaya customer-centric, mengutamakan kepentingan pelanggan demi mewujudkan visi Telkomsel untuk menciptakan kehidupan bangsa yang lebih baik,” ujar Nugroho dalam siaran pers yang diterima Swara Kaltim, Rabu (4/9/2024) malam tadi.

Dalam momentum Hari Pelanggan Nasional ini, Telkomsel memastikan bahwa berbagai akses layanan pelanggan dapat diakses selama 24 jam setiap hari melalui GraPARI, Call Center 188 atau 147 (khusus pelanggan IndiHome), aplikasi MyTelkomsel, asisten virtual Veronika, hingga akun media sosial resmi Telkomsel di Facebook, Instagram, dan Twitter (X).

Tidak hanya itu, Telkomsel juga memberikan berbagai apresiasi bagi pelanggan setia yang mengunjungi GraPARI di seluruh Indonesia pada hari ini. Beragam program loyalitas telah disiapkan, mulai dari kejutan istimewa, e-voucher, diskon khusus untuk produk Telkomsel Orbit, hingga cashback untuk pendaftaran IndiHome dan pembelian paket Telkomsel Prabayar tertentu.

Selain itu, untuk memeriahkan peringatan Hari Pelanggan Nasional, Telkomsel juga menawarkan Paket Spesial Hari Pelanggan Nasional yang dapat dinikmati oleh pelanggan Telkomsel Prabayar sepanjang hari. Paket ini tersedia melalui aplikasi MyTelkomsel dengan harga mulai dari Rp9.900, yang menawarkan kuota data hingga 7 GB dengan masa aktif lima hari.

Informasi lebih lanjut terkait program apresiasi dan loyalitas pelanggan Telkomsel dapat diakses melalui tautan: [tsel.id/poin](http://tsel.id/poin).

Dengan semangat “melayani dari hati,” Telkomsel terus berupaya memberikan layanan terbaik dan inovatif demi kenyamanan serta kepuasan pelanggan di seluruh Indonesia.(dho)

Loading

Bagikan: