SAMARINDA, Swarakaltim.com – Meskipun beberapa gedung DPRD Kaltim tengah direnovasi, pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan normal.
Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Kaltim, Muhammad Husni Fahruddin, memastikan akses dan keterbukaan bagi warga tetap terjamin selama proses renovasi berlangsung.
“Renovasi tidak menghalangi kami untuk tetap melayani masyarakat. Warga yang ingin menyampaikan aspirasi tetap diterima seperti biasa. Kami juga menyediakan nomor kontak anggota dewan melalui sekretariat untuk mempermudah komunikasi,” tegas Husni Fahruddin, yang akrab disapa Ayub.
Ayub menekankan bahwa kegiatan renovasi yang dijadwalkan selesai pada akhir Desember 2024 ini bertujuan untuk meningkatkan fasilitas, baik bagi anggota dewan maupun masyarakat. Perbaikan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan serta efisiensi pelayanan publik di masa mendatang.
“Kami berharap warga tetap bersemangat menyampaikan aspirasi mereka. Renovasi ini bukanlah hambatan, melainkan investasi untuk memberikan pelayanan yang lebih baik,” ujar Ayub.
Lebih lanjut, ia mengimbau masyarakat agar tidak ragu menyampaikan titipan suara kepada wakil mereka di DPRD Kaltim, meski saat ini proses renovasi sedang berlangsung.
“Renovasi ini adalah langkah menuju pelayanan yang lebih prima. Kami tetap terbuka, dan aspirasi masyarakat akan selalu menjadi prioritas kami,” pungkas Ayu. (adv-dprd kaltim)