Percetakan Undangan M. Agus Ilpiansyah dan Indah Melati: Menyediakan Solusi Undangan Terjangkau dan Elegan

TENGGARONG,Swarakaltim.com – M. Agus Ilpiansyah dan Indah Melati menemukan peluang bisnis di tengah kesulitan mencari percetakan undangan yang menawarkan harga terjangkau namun tetap berkualitas. Melalui usaha percetakan undangan mereka, kini banyak orang yang dapat memesan undangan dengan desain menarik dan harga yang bersahabat.

“Pengalaman kami sendiri saat merencanakan pernikahan, kami merasa kesulitan menemukan percetakan undangan yang sesuai dengan anggaran. Dari situlah muncul ide untuk memulai usaha percetakan yang menawarkan harga terjangkau, kualitas baik, dan desain elegan,” ujar Indah Melati.

Usaha percetakan ini menawarkan harga mulai dari Rp 1.000 per undangan, yang sudah mencakup plastik, label nama, dan kartu souvenir.

Harga yang terjangkau ini menarik minat banyak orang, mulai dari pasangan yang hendak menikah hingga mereka yang membutuhkan undangan untuk berbagai acara lainnya.

“Kami juga menawarkan undangan dengan desain custom, mengikuti tren terbaru, serta menyediakan berbagai pilihan produk seperti undangan blangko dan buku tamu. Kami bebas biaya desain dan selalu memberikan pelayanan yang cepat,” tambah Indah.

Usaha ini sudah mulai berkembang pesat, bahkan menjangkau pasar di luar Tenggarong. Dengan menjalin kerjasama dengan beberapa vendor pernikahan, mereka berharap dapat lebih memperluas jangkauan pasarnya.

“Kami berharap bisa terus berkembang, mendapat dukungan dari pemerintah, dan membuka lebih banyak peluang pekerjaan untuk masyarakat sekitar,” ujar Agus.(adv-kumk kukar/32)

Loading

Bagikan: