Disdukcapil Samarinda Percepat Perekaman KTP-EL untuk Pemilih Pemula

SAMARINDA, Swarakaltim.com – Turut menyukseskan Pilkada yang akan digelar pada 27 November 2024, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Samarinda menggelar program percepatan perekaman KTP Elektronik (KTP-EL) khusus bagi pemilih pemula.

Program ini bertujuan untuk memastikan seluruh penduduk yang baru memasuki usia 17 tahun memiliki KTP-EL agar dapat berpartisipasi dalam pemilihan nanti.

Kepala Disdukcapil Samarinda, Eko Suprayetno, menjelaskan bahwa program percepatan ini merupakan upaya Disdukcapil untuk mengejar target perekaman KTP-EL menjelang Pilkada.

*“Kami ingin memastikan seluruh pemilih pemula terdata dan memiliki KTP-EL tepat waktu, sehingga hak pilih mereka terjamin. Ini adalah bagian dari komitmen kami dalam mendukung suksesnya Pilkada 2024,” ungkap Eko.

Program ini berlangsung sejak 26 Oktober hingga 24 November 2024, dengan fokus utama menyasar penduduk yang baru berusia 17 tahun atau lebih dan belum melakukan perekaman KTP-EL.
Untuk mempermudah akses layanan, Disdukcapil menerapkan metode jemput bola, yakni menggelar layanan keliling di setiap kecamatan setiap akhir pekan, pada hari Sabtu dan Minggu mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WITA.

Program perekaman KTP-EL ini akan mencakup 10 kecamatan di Kota Samarinda, dengan layanan yang diadakan di dua kantor kelurahan per kecamatan. Pada 10 November 2024 kemarin, layanan ini telah terlaksana di Kecamatan Sambutan, tepatnya di kantor Kecamatan Sambutan dan Kelurahan Sambutan.

Untuk akhir pekan ini, Disdukcapil akan melanjutkan program percepatan di Kecamatan Palaran pada 16 dan 17 November 2024, yang akan diadakan di kantor Kelurahan Rawa Makmur dan Kelurahan Bukuan.

Program ini tidak hanya menyediakan perekaman KTP-EL tetapi juga layanan pencetakan di tempat, sehingga warga dapat langsung membawa pulang KTP mereka.

Adapun syarat bagi warga yang ingin mengikuti program ini cukup sederhana, hanya perlu membawa fotokopi Kartu Keluarga (KK).

“Kami mengajak seluruh warga Samarinda, khususnya para pemilih pemula, untuk memanfaatkan program percepatan ini. Dengan begitu, mereka bisa memastikan diri terdaftar sebagai pemilih dalam Pilkada nanti,” tutup Eko.

Melalui program ini, Disdukcapil Samarinda berharap dapat meningkatkan partisipasi pemilih pemula sekaligus memperkuat data kependudukan yang akurat di wilayahnya.(dho)

Loading

Bagikan: