Hadiri Pelatihan Kepemimpinan di Akmil Magelang, Andi Harun : Perkuat Kolaborasi Pemerintahan

MAGELANG, Swarakaltim.com – Wali Kota Samarinda, Andi Harun, turut serta dalam Pelatihan Kepemimpinan yang diselenggarakan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.

Agenda yang berlangsung pada 21-28 Februari 2025 ini dihadiri oleh 481 kepala daerah, termasuk bupati, wali kota, serta 33 gubernur dari berbagai provinsi di Indonesia.

Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman para pemimpin daerah terhadap tugas dan tanggung jawab dalam mengelola pemerintahan. Para peserta menerima berbagai materi strategis, mulai dari wawasan ketahanan nasional yang diberikan oleh Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas), strategi pemberantasan korupsi, akselerasi pertumbuhan ekonomi, hilirisasi industri, hingga reformasi birokrasi.

Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya Sugiarto, menekankan pentingnya disiplin dan ketepatan waktu selama berlangsungnya pelatihan. Ia menyebut konsep pelatihan ini mirip dengan yang sebelumnya diikuti oleh jajaran menteri Kabinet Merah Putih pada Oktober 2024 lalu.

Selain sesi pembelajaran, kegiatan ini juga mencakup latihan fisik seperti senam pagi, baris-berbaris, serta sarapan bersama. Para peserta diwajibkan mengenakan seragam Komponen Cadangan (Komcad) selama pelatihan berlangsung, guna menanamkan nilai kedisiplinan dan kebersamaan.

Dari sisi fasilitas, penginapan disediakan dalam bentuk tenda dengan kapasitas dua hingga empat orang per tenda. Sementara bagi peserta yang berusia di atas 60 tahun, lokasi tenda ditempatkan lebih dekat dengan ruang kelas untuk kemudahan akses selama pelatihan.

Meski tengah mengikuti kegiatan ini, Andi Harun memastikan bahwa jalannya pemerintahan di Samarinda tetap terkendali di bawah koordinasi Wakil Wali Kota, Saefuddin Zuhri. Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dijadwalkan hadir dalam salah satu sesi untuk memberikan arahan langsung kepada para kepala daerah, guna memperkuat komitmen dalam menjalankan tugas pemerintahan.

Andi Harun menegaskan bahwa pelatihan ini menjadi langkah penting dalam membangun sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, demi mewujudkan pembangunan yang lebih maju dan berkelanjutan di Kota Samarinda.(Dhv)

Loading

Bagikan: