DPRD Minta OPD Teknis Jangan Fokus Pemasangan Baru, Tetapi PJU Tidak Berfungsi Segera Disikapi

TANJUNG REDEB, swarakaltim.com – Penerangan Jalan Umum (PJU) perkotaan yakni mencakup Kecamatan Tanjung Redeb, termasuk kecamatan sekitar seperti Kecamatan Teluk Bayur, Sambaliung dan Gunung Tabur hingga saat ini ternyata masih belum tersikapi secara maksimal.
Menurut Sekretaris Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Berau Ratna, memang bukan hal pemasangan barunya yang perlu dibahas, tetapi lebih ke fasilitas PJU telah tersedia namun banyak yang tidak berfungsi. Hal tersebut DPRD harapkan juga menjadi sasaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis yakni Dinas Perhubungan (Dishub).
“Sepengetahuan kami menyikapi hal JPU ini Pemerintah daerah sudah sejak tahun 2023 hingga 2024 lalu memporsikan budged cukup besar untuk pemasangan baru. Namun untuk tahun ini saya belum dapat informasi berapa yang dianggarkan. Akan tetapi sayangnya, seiring adanya pemasangan baru, yang sudah terpasang tidak dievaluasi berfungsi maksimal atau tidak dilapangan,” kata Ratna.
Tambah Dewan asal Partai Golongan Karya (Golkar) itu, kenapa PJU menjadi perhatian DPRD, sebab manfaatnya sangat penting bagi masyarakat. Apakah di perkotaan maupun perkampungan di kecamatan kecamatan, karena dapat menjadi penerangan di malam hari sehingga membuat pengguna jalan merasa aman dan nyaman ketika melintas.
“Sebab tidak sedikit keluhan yang diterima Dewan, lantaran jalanan gelap padahal PJU terpasang di area jalan tersebut. Kondisi itu apabila terus dibiarkan, selain rawan kecelakaan, jalan yang gelap juga menjadi salah satu pemicu terjadinya kriminalisasi Jadi sebelum ada korban harap OPD terkait evaluasi ke lapangan, dan segera diperbaiki agar berfungsi maksimal PJU telah terpasang,” tutur Anggota Badan Anggaran (Banggar) lembaga legeslatif Bumi Batiwakkal itu. (Adv/Nht)

Bagikan: